Home / Tokico Flow Meter / Flow Meter Digital : Jenis, Fitur Dan Cara Memilihnya

article Flow Meter Digital : Jenis, Fitur Dan Cara Memilihnya cover image

Flow Meter Digital : Jenis, Fitur Dan Cara Memilihnya

Flow meter digital

Flow meter digital maupun flow meter diesel merupakan sebuah perangkat yang krusial dalam mengukur aliran fluida. Misalnya, seperti untuk mengukur air, gas, dan minyak. Alat ini berperan penting lantaran memiliki memiliki akurasi yang tinggi, dengan cara pemakaian yang mudah dan ramah.

 

Baca Juga : Dapatkan Tokico Digital 3 Inchi Seri FRL Terbaik Disini!

 

Oleh karena itu, keberadaannya haruslah ada dalam berbagai sektor industri. Mulai dari industri manufaktur yang membutuhkan pemantauan ketat terhadap aliran bahan mentah, hingga industri kimia dan petrokimia yang memerlukan pengukuran presisi untuk proses produksi yang kompleks.

 

Jenis-Jenis Flow Meter Digital


Mengingat ada banyak jenis lantaran memiliki spesifikasi penggunaan yang berbeda seperti flow meter tokico FRO, maka pelajari jenis-jenisnya ini agar tidak salah pilih dan sesuai dengan peruntukkan:

 

1. Flow Meter Turbin


Jenis ini pakai turbin untuk mengukur kecepatan aliran fluida. Turbin akan berputar sebanding dengan kecepatan aliran fluida. Kemudian, rotasi turbin pun akan berubah menjadi sinyal elektronik yang dapat tampil pada monitor. Adapun kelebihan memakai jenis ini adalah:

 

- Akurasi tinggi

- Rentang pengukuran yang luas
- Biaya relatif murah


Hanya saja, jenis flow meter ini sangat sensitif terhadap kotoran dan partikel dalam fluida, serta tidak cocok untuk fluida dengan viskositas tinggi. Jadi, penggunaannya terbatas untuk jenis cairan tertentu saja.

 

2. Flow Meter Digital Vortex


Ini memakai pusaran air (vortex) untuk mengukur kecepatan aliran fluida. Vortex ini akan terbentuk di belakang bluff body yang ditempatkan di aliran fluida. Frekuensi vortex ini sebanding dengan kecepatan aliran fluida, yang kemudian berubah menjadi sinyal elektronik yang dapat tampil pada display.

 

Kelebihan Flow Meter Vortex:

 

- Akurasi tinggi
- Bisa mengukur dalam rentangan yang lebar
- Tidak sensitif terhadap kotoran dan partikel dalam fluida


Kekurangan Flow Meter Vortex:

 

- Biaya lebih mahal daripada flow meter turbin
- Tidak cocok untuk fluida dengan viskositas rendah


3. Ultrasonik Flow Meter


Tipe ini menggunakan gelombang ultrasonik untuk mengukur kecepatan aliran fluida. Gelombang tersebut akan memancar dari sensor dan kemudian diterima kembali oleh sensor. 


Adapun waktu yang dibutuhkan gelombang ultrasonik untuk merambat dari sensor ke sensor dan kembali lagi, itu sebanding dengan kecepatan aliran fluida.


Kelebihan Flow Meter Ultrasonik:

 

- Rentang pengukuran yang luas
- Tidak sensitif terhadap kotoran dan partikel dalam fluida
- Tidak ada bagian yang bergerak
- Kekurangan Flow Meter Ultrasonik:

 

Biaya paling mahal dibandingkan dengan jenis flow meter digital lainnya
Membutuhkan media yang homogen untuk merambatkan gelombang ultrasonik


4. Electromagnetic Flow Meter

 

Jenis flow meter ini adalah menggunakan medan magnet untuk mengukur kecepatan aliran fluida. Medan magnet tersebut akan menghasilkan tegangan pada fluida yang sebanding dengan kecepatan aliran fluida, lalu diubah menjadi sinyal elektronik yang dapat tampil pada layar utama.

 

Kelebihan Flow Meter Elektromagnetik:

 

- Akurasi tinggi
- Rentang pengukuran yang luas
- Tidak sensitif terhadap kotoran dan partikel dalam fluida
- Tidak ada bagian yang bergerak


Kekurangan Flow Meter Elektromagnetik:

 

- Biaya lebih mahal daripada flow meter turbin dan vortex
- Hanya dapat digunakan untuk fluida yang konduktif


5. Flow Meter Coriolis

 

Mengukurnya memakai efek Coriolis, yakni gaya yang muncul pada benda yang bergerak dalam medan magnet yang berputar. Nah, dari Gaya Coriolis ini sebanding dengan massa aliran fluida.

 

Kelebihan Flow Meter Coriolis:

 

- Akurasi tinggi
- Rentang pengukuran yang luas
- Dapat mengukur massa aliran fluida
- Tidak sensitif terhadap kotoran dan partikel dalam fluida


Kekurangan Flow Meter Coriolis:

 

- Biaya paling mahal dibandingkan dengan jenis flow meter digital lainnya
- Membutuhkan kalibrasi yang sering


Fitur-Fitur Flow Meter Sistem Digital


Dengan kemudahan yang dimilikinya, alat ini menawarkan beberapa fitur yang tidak tersedia pada flow meter manual, misalnya saja berikut ini:

 

- Menampilkan hasil pengukuran pada layar digital yang mudah terbaca.
- Lebih akurat daripada flow meter analog, sebab pakai sensor dan teknologi yang lebih canggih.
- Tersedia dalam berbagai rentang pengukuran, sehingga memungkinkan pengguna untuk memilih flow meter yang tepat untuk kebutuhan tertentu.
- Dapat menghasilkan output data dalam berbagai format, seperti analog, digital, dan pulse. Hal tersebut memungkinkan pengguna untuk menghubungkan flow meter ke perangkat lain, seperti komputer dan PLC.
- Beberapa flow meter jenis digital menawarkan fitur-fitur tambahan, seperti menghitung total aliran fluida yang telah melewati flow meter. 
- Juga bisa menyimpan data pengukuran untuk analisis selanjutnya. Bahkan, dapat memberikan peringatan jika terjadi masalah dengan aliran fluida.


Cara Tepat Memilih Digital Flow Meter 
 flow meter analog

Memilih flow meter type digital yang tepat untuk kebutuhan Anda dapat menjadi proses yang rumit. Oleh karena itu, pertimbangkan beberapa hal berikut ini agar mendapatkan yang paling pas:

 

Lihat Produk kami : Tokico Digital 3 Inchi Seri FRL

 

- Setiap jenis flow meter memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri, dan tidak semua flow meter cocok untuk semua jenis fluida.
- Anda perlu memilih flow meter digital dengan rentang pengukuran yang sesuai dengan kebutuhan Anda. 
- Pastikan flow meter dapat mengukur aliran fluida minimum dan maksimum yang Anda harapkan.
- Tingkat akurasi yang Anda butuhkan tergantung pada aplikasi Anda. Jika Anda membutuhkan pengukuran yang sangat akurat, Anda perlu memilih flow meter digital dengan tingkat akurasi yang tinggi.
- Flow meter digital tersedia dalam berbagai harga. Anda perlu memilih flow meter yang sesuai dengan anggaran Anda.

 

Lihat Produk kami : Tokico Digital 1 1/2 Inchi Seri FRL


Demikianlah penjelasan mengenai flow meter digital yang bisa Anda gunakan sebagai referensi dalam memilih yang paling cocok dan sesuai peruntukkan. Oleh karena itu, pilihlah dari supplier yang terpercaya yang menawarkan produk terbaik dan berkualitas seperti di Tokico Flow Meter Indonesia. 

 

Perusahaan ini tidak hanya berkomitmen akan kualitas dan mutu produk, tetapi juga layanan maksimal demi kepuasan pelanggan. Cek katalog produknya, dan dapatkan pilihan tercocok untuk Anda melalui website resmi kami.